Jurnal Ikatan Alumni Fisika Universitas Negeri Medan
Vol 1, No 1 (2015): Jurnal Ikatan Alumni Fisika Unimed Edisi Oktober 2015
Vol 1, No 1 (2015): Jurnal Ikatan Alumni Fisika Unimed Edisi Oktober 2015
PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN MAKE A MATCH TERHADAP HASIL BELAJAR FISIKA SISWA MAN DOLOK MASIHUL SERDANG BEDAGAI TAHUN PELAJARAN 2014-2015
Article Info | ABSTRACT | |
Published date: 25 Oct 2015 |
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran Make A Match terhadap hasil belajar fisika siswa MAN Dolok Masihul Tahun Pelajaran 2014/2015.Jenis penelitian ini adalah eksperimen dengan desain two group design pre-test dan post- test. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas X MAN Dolok Masihul yang terdiri dari 4 kelas. Pengambilan sampel dilakukan cara cluster random sampling dengan jumlah sampel penelitian 2 kelas yaitu X4 Dari analisa data diperoleh skor rata â rata pretes kelas eksperimen sebesar 6,83 dengan standar deviasi adalah 1,64 dan nilai rata-rata kelas kontrol adalah 5,56 dan standar deviasi adalah 0,806.. Setelah pembelajaran selesai diberi nilai rata-rata postes kelas eksperimen sebesar 8,96 dengan standar deviasi 3,3 dan kelas kontrol sebesar 6,76 dan standar deviasi 2,9. Pada uji normalitas kelas eksperimen untuk postes diperoleh Lhitung ËLtabel = 0,1527Ë 0,161 dan pada kelas kontrol = 0,1236 Ë 0,161 maka kedua kelas tersebut memiliki data berdistribusi normal. Pada uji homogenitas data postes kedua sampel diperoleh FhitungËFtabel = 1,3 Ë 1,65 maka kedua sampel berasal dari sampel yang homogen. Hasil uji t diperoleh thitung >ttabel = 2,97 > 1,671 sehingga penelitiannya ada pengaruh model pembelajaran make a match terhadap hasil belajar fisika siswa MAN Dolok Masihul Tahun Pelajaran 2014/2015.
Copyrights ©
2015 |
Original source: http://jurnal.unimed.ac.id/2012/index.php/jiaf/article/view/10-15